Presiden Jokowi Terkesima Melihat Terminal Leuwipanjang

QILATZ.COM, BANDUNG – Penjabat (Pj.) Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, bersama Presiden Joko Widodo, meresmikan dua terminal tipe A di Jawa Barat. Peresmian Terminal Leuwipanjang Bandung dan Terminal Banjar di Kota Bandung dilakukan pada Sabtu (3/2/2024).
Presiden Joko Widodo menyampaikan bahwa revitalisasi dua terminal tersebut bertujuan untuk mengubah persepsi negatif masyarakat terhadap terminal, yang sering dianggap kumuh dan menjadi tempat berkumpul preman.
“Terminal bus selalu dari dulu dikesankan dan kenyataannya di lapangan kumuh, tidak rapih, kotor, banyak premannya. Itu persepsi. Dan kalau kita lihat pada hari ini Terminal Leuwipanjang yang dibangun Rp70 miliar, keren banget,” ungkap Presiden.
Lebih lanjut, Presiden menyatakan bahwa revitalisasi juga bertujuan untuk mendorong masyarakat menggunakan transportasi umum sebagai upaya mengurangi kemacetan.
“Saya sangat menghargai pembangunan ini. Semoga nanti kita bisa mendorong transportasi umum, baik itu bus, baik itu kereta api, baik itu di Jakarta ada MRT, LRT, KRL, kereta cepat, dan itu akan sangat mengurangi kemacetan yang ada di jalan yang kita miliki,” tambahnya.
Presiden berharap revitalisasi Terminal Leuwipanjang dan Terminal Banjar dapat mempercepat mobilitas masyarakat di Jawa Barat, terutama mobilitas di dalam kota maupun antarkota.
“Semoga Terminal Leuwipanjang dan Terminal Banjar di Provinsi Jawa Barat ini nanti bisa mempercepat mobilitas orang dari satu kota ke kota lain, atau di dalam kota,” harap Presiden.***