TNI/PolriUncategorized

Rapat Minggo Ganeas Dibahas Antisipasi Takbir Keliling

QILATZ.COM, GANEAS – Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Ganeas melaksanakan Rapat Koordinasi (Rakor) atau Rapat Minggon di Aula Kantor Kecamatan Ganeas Kab Sumedang.

Kapolsek Ganeas Iptu Dede Husen, S.H melalui Bhabinkamtibmas Ds. Cikoneng Bripka Efendi Wawan, S.H., mengatakan,
dalam rakor tersebut dibahas persiapan pelaksanaan perayaaan Idul Fitri.

“Jelang idul fitri mengantisipasi adanya takbir keliling, diarahkan tidak masuk jalan protokol,” ujarnya.

Selanjutnya, kata ia, rencana giat rombongan Bupati ziarah ke makam Dayeuhluhur Rabu tgl 26 April 2023, rencana giat halal bihalal tingkat kec. Ganeas Kamis 27 April 2023, meningkatkan Harkamtibmas di wilayah kec. Ganeas sepanjang bulan Ramadhan.

“Bahwa kegiatan rapat Kordinasi Forkopimcam Ganeas dilaksanakan bersamaan dengan rapat minggon yang merupakan agenda rutin Kecamatan Ganeas,” tandasnya.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh, Camat Ganeas Sdr. Suherman Suwandi S.IP. M.Si, Kepala UPTD Puskesmas Ganeas Sdri. Hj. Ilah Siti Harmilah, S.Kep.Ners., Kepala UPTD Puskesmas Ganeas Sdri. Hj. Ilah Siti Harmilah, S.Kep.Ners., Kepala KUA Kec. Ganeas H. Yusef Firdaus, Ketua UPZ Kec. Ganeas Sdr. Muhsin Sjaepudin, S.E, M.Si, para Kepala Desa se Kec. Ganeas.***

 

Back to top button